Cara Menginstal 3rd Party Theme Pada Windows
- Theme Patcher : Tool ini membuat system Windows kamu mampu membaca file .theme yang akan kamu gunakan. Jangan sekali-kali mencoba menginstal VS sebelum kamu menggunakan tool ini.
- StartOrb Changer : Tool ini berfungsi untuk mengganti tampilan StartButton Windows kamu.
1. Theme Patcher.
Dari yang saya ketahui terdapat beberapa Theme Patcher yang tersedia secara gratis di internet, antara lain adalah :1. Universal Theme Patcher (Recommended)
Universal Theme Patcher adalah Theme Patcher tool yang paling banyak digunakan. Tool ini dapat digunakan di semua sistem Windows, baik itu Windows XP SP2/SP3, Server 2003, Vista SP1/SP2, Server 2008 and Windows 7. Dan dapat juga digunakan pada system 32-bit (x86) dan 64-bit (x64). Untuk mendownload tool ini, Klik link berikut :
Download Universal Theme Patcher
Cara menginstalnya :
1. Extract file dari hasil download, lalu Run-kan saja, lalu pilih Language yang ingin kamu gunakan.
2. Klik tombol OK, lalu tool ini akan mendeteksi System yang kamu gunakan dan meminta konfirmasi dari kamu.
3. Klik pada tombol Yes. Maka akan tertampil tampilan berikut.
4. Klik semua tombol Pacth. Jangan takut, karena begitu kamu klik tombol Patch, maka secara otomatis File tersebut akan di back-up sehingga tombol Restore akan muncul.
5. Restart Komputer kamu. Sekarang kamu sudah bisa menggunakan 3rd Party Theme atau Visual Style favorite kamu.
2. VistaGlazz
Tool ini gratis dan sangat mudah digunakan. Tool ini dapat berjalan di Windows XP, Vista, 7.
Download VistaGlazz
Setelah selesai download, Run-kan program ini. Lalu Accept Agreement-nya, lalu klik pada Icon Komputer yang ada pada tampilan tool tersebut. Selesai.
Itulah 2 Tools yang saya anggap sangat mudah digunakan untuk Theme Patcher. Dan yang terbaik adalah kedua tools tersebut tersedia secara Gratis. Selanjutnya, kamu hanya butuh 1 KALI PATCH. INGAT!!, 1 KALI PATCH SUDAH CUKUP.
Sekarang, kita lanjut ke Tool StartOrb Changer. Satu-satunya tool yang saya ketahui mampu mengganti StartOrb Windows adalah StartOrbz Changer. Kamu bisa mendownloadnya disini :
Download StartOrbz Changer
Setelah selesai download, maka Run-kan tool tersebut, lalu Cari Directory Penyimpanan StartOrb kamu.
Ok, sekarang kita masuk ke penyimpanan dan penginstalan 3rd Party Theme atau Visual Style.
1. Extract file Visual Style yang sudah kamu download.
2. Copy file .theme dan folder yang berisi file .msstyles ke :
- Directory Instalan Windows kamu, biasanya C : > Windows > Resource > Theme.
4. Selamat. Visual Style favorite kamu sudah terinstal.
Jika kamu belum bisa, atau ada yang belum jelas, silahkan meninggalkan komentar di bawah ini. Terima Kasih sudah membaca. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Cara Menginstal 3rd Party Theme Pada Windows"
Satu komentar kalian sama dengan satu juta semangat untuk saya
Silahkan bertanya jika masih ada yang kurang jelas
Saya sangat mengharapkan kritik dan saran kalian dalam membangun blog ini.
Peraturan dalam memberi komentar
~Diharapkan menggunakan kata-kata yang santun, baik, dan sopan.
~Berkomentarlah sesuai dengan topik (relevan).
~Dilarang keras memberi komentar yang mengandung SARA, pornografi, kekerasan, dan pelecehan.
~Komentar dengan link promo akan masuk spam.
Terima kasih